Selamat Datang di SMK NEGERI 1 TULUNGAGUNG

Agribisnis Ternak Unggas

Agribisnis Ternak Unggas (ATU)

Mempelajari mengenai usaha peternakan unggas yang mencakup kompetensi agribisnis ternak unggas pedaging, dan petelur, agribisnis pakan ternak unggas, serta agribisnis pembibitan ternak unggas. Materi yang dipelajari di antaranya bagaimana menyiapkan kandang dan fasilitas ternak unggas, memberikan pakan, menangani limbah, membuat perencanaan usaha, hingga memelihara ternak.

Kompetensi keahlian ATU (Agribisnis Ternak Unggas) merupakan kopetensi yang Mempelajari mengenai usaha peternakan unggas yang mencakup kompetensi agribisnis ternak unggas pedaging, dan petelur, agribisnis pakan ternak unggas, serta agribisnis pembibitan ternak unggas. Materi yang dipelajari di antaranya bagaimana menyiapkan kandang dan fasilitas ternak unggas, memberikan pakan, menangani limbah, membuat perencanaan usaha, hingga memelihara ternak.

Sebagai bentuk dukungan dalam praktik pembelajarannya Kompetensi keahlian ATU (Agribisnis Ternak Unggas) menyediakan beberapa fasilitas teknologi seperti Kandang Ayam Petelur (system batrey), Mesin tetas (automatic hatchery), peralatan sanitasi dan fumigasi, peralatan vaksinasi (automatic syringe, spuit), peralatan kesehatan ternak/paramedic veteriner (spuit, stetoskop, thermometer, automatic syringe).

Beberapa hal yang dapat di pelajari dalam Kompetensi keahlian ATU (Agribisnis Ternak Unggas) adalah Agribisnis Ternak Unggas Pedaging, Agribisnis Ternak Unggas Petelur, Agribisnis Pakan Ternak Unggas, Agribisnis Pembibitan Ternak Unggas, Agribisnis Aneka Ternak, serta Produk Kreatif dan Kewirausahaan. Siswa juga meningkatkan kemampuan mereka melalui kegiatan Unit Produksi dan Jasa atau Unit Kewirausahaan sebagai suplay telur konsumsi ke RSUD dr. Iskak, hatchery (penetasan), pemeliharaan ayam petelur, telur asin

Untuk meningkatkan keahlian, siswa mengikuti Praktik Kerja Lapang (PKL) di lokasi berikut ini :

  1. Balai Besar Pelatihan Peternakan (BBPP) Batu
  2. Jatinom Indah Farm Blitar
  3. Cipta Terang Unggul Kediri
  4. Bukit Kapur Blitar
  5. Langgeng Jaya Tulungagung
  6. Semesta Mitra Sejahtera (SMS) Cabang Tulungagung
  7. Keben Angung Tulungagung
  8. Riski Barokah Tulungagung
  9. Ciomas Adisatwa Cabang Tulungagung
  10. Saifatul Husna Farm, Tulungagung
  11. Unggas Jaya Lestari Tulungagagung
  12. Politeknik pembangunan pertanian (Polbangtan) Malang

Jenjang karir :

  1. Entrepreneur unggas
  2. Inseminator unggas
  3. Dokter hewan
  4. Vaksinator unggas
  5. Karyawan perusahaan
  6. Penyuluh peternakan
  7. Pegawai negeri sipil
  8. Kuliah di perguruan tinggi

Lomba yang pernah diikuti siswa ATU :

  1. Lomba kompetensi siswa (LKS) tingkat kabupaten, wilker 3 Jatim dan tingkat provinsi
  2. Lomba penulisan esay HMJ Peternakan Politeknik Negeri Jember
  3. Lomba kreatifitas siswa melalui Madani Entrepeneur Academy (MEA)

 

Tags: